PIDATO SAMBUTAN PADA HARI PAHLAWAN 10 NOVEMBER

,

Saudara-saudara sekalian yang saya hormati 
Assalamualaikum Wr.Wb



Pertama- pertama marilah kita panjatkan puji syukur kehadapan Tuhan YME atas berkah dan rakhmat yang di limpahkan -Nya kepada kita semua hingga sampai detik ini masih dberi kesempatan untuk kesekian kalinya  bersama dengan seluruh rakyat Indonesia memperingati hari bersejarah bagi bangsa Indonesia yakni HARI PAHLAWAN.

Hadirin sekalian yang saya muliakan,Masih terngiang  - ngiang di telinga kita betapa hebat perjuangan dan pekik merdeka para pejuang yang telah gugur di medan perang mengorbankan jiwa dan raganya demi mempertahankan kemerdekaan yang telah susah payah di raihnya

Kala itu tanggal  10 November 1945,Surabaya di gempurnya habis - habisan oleh pihak sekutu yang nyata - nyata di boncengi oleh tentara NICA - BELANDA, tujuanya jelas untuk merebut kembali tanah jajahan yang telah merdeka itu. Tapi apakah bangsa Indonesia terutama sekali arek - arek Surabaya lebih baik mati dari pada harus hidup di jajah kembali. Semboyan mereka Merdeka atau Mati merupakan pilihan yang tak dapat di tawar - tawar lagi . Itulah pekik para pejuang yang menggentarkan jiwa dalam mempertahankan kemerdekaan. Surabaya di serang dari laut , darat dan udara.Senjata Modern kala itu, di hadapi bambu runcing .jiwa berterbangan , raga bergelimpangan mencium bumi tercinta. Darah membasahi persada seakan
aroma yang memberikan semangat baru kepada  setiap pemuda yang membauinya. Disanalah pernah terjadi peristiwa hebat yang menggemparkan dunia. Surabaya kota Pahlawan . Ditanah Surabaya pernah bertebaran raga pejuang tanpa dosa yang berjuang penuh semangat mempertahankan kemerdekaan. Kini tinggalah semangatnya yang memberikan dorongan dalam hati sanubari bangsa Indonesia, bangsa Indonesia nntuk berjuang karena mengisi kemerekaan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhbLp3s6-12Nb8r43kWHj_-oNPnAWItG7MhN_iyqUW11Qz9RtaVtGPKCsUFA7G8yTHXCE-nF-9etSXA7F_LKzUHc75I9mzGw543Vl4bKrqNG_BhK-ZSfDMcllKDdNvlvaDW6Sp1xao-R-U/s1600/pahlawan+revolusi-letjend+anm.+mt.haryono.jpg
Sekarang ini bangsa Indonesia telah merdeka, telah menerima warisan tanah leluhur yang di perjuangkan oleh para pahlawan dari tangan penjajah. Oleh karena itu tugas kita sekarang adalah bersama - sama dalam memikul tanggung jawab cita - cita murni para pejuang itu. Berdosalah kita bilah hanya berdiam diri tanpa  melakukan sesuatu apapun. sisingkanlah lengan baju untuk proaktif berpartisipasi dalam pembangunan disegala bidang demi mewujudkan cita - cita meningkatkan harkat dan martabat bangsa dan negara serta masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

 http://www.dreamhost.com/r.cgi?2178290

Saudara - saudara sekalian yang saya hormati Marilah peringatan HARI  RAYA  PAHLAWAN ini kita mampaatkan untuk membakar semangat juang kita dalam membangun manusia seutuhnya yang berharkat dan bermartabat. Waspadalah saudara - saudara nya yang berharkat dan bermartabat , Waspadalah saudara - saudara ku  terhadap bentuk - bentuk kololialisme baru yang nyata lebih menyengsarakan rakyat.

Akhirnya dengan semangat HARI PAHLAWAN marilah kita jalin persatuan dan kesatuan demi tegaknya ke adilan dan kedaulatan negara, Demikian sambutan dari saya ini semoga bermanfaat bagi kalian semua.
Akhir kata saya ucapkan terima kasih dan kobarkan semangat hari Pahlawan di dadamu selamat berjuang
Wassalam Wr. Wb